No edit permissions for Bahasa Indonesia

TEXT 38

sukha-duḥkhe same kṛtvā
lābhālābhau jayājayau
tato yuddhāya yujyasva
naivaṁ pāpam avāpsyasi

sukha — suka; duḥkhe —dan duka; same —dengan sikap yang sama; kṛtvā — dengan melakukan demikian; lābha-alābhau—dalam untung maupun rugi; jaya-ajayau — baik menang maupun kalah; tataḥ — sesudah itu; yuddhāya — demi pertempuran; yujyasva —menjadi sibuk (bertempur); na —tidak per- nah; evam —dengan demikian; pāpam —reaksi dosa; avāpsyasi —engkau mendapatkan.
 

Bertempurlah demi pertempuran saja, tanpa mempertimbangkan su- ka atau duka, rugi atau laba, menang atau kalah—dengan demikian, engkau tidak akan pernah dipengaruhi oleh dosa.

PENJELASAN: Sekarang Śrī Kṛṣṇa mengatakan secara langsung bahwa Arju- na harus bertempur demi pertempuran saja, karena Kṛṣṇa menginginkan su- paya perang itu terjadi. Tidak ada pertimbangan suka atau duka, untung atau rugi, menang atau kalah dalam kegiatan kesadaran Kṛṣṇa. Melakukan segala sesuatu demi kepentingan Kṛṣṇa adalah kesadaran rohani. Karena itu, tidak ada reaksi dari kegiatan material. Orang yang bertindak demi kepua- san indria-indria pribadinya, dalam kebaikan atau dalam nafsu, dipengaruhi oleh reaksi baik maupun buruk. Tetapi orang yang sudah menyerahkan di- ri sepenuhnya dalam kegiatan kesadaran Kṛṣṇa tidak mempunyai kewajiban terhadap seseorang, dan juga tidak berutang kepada seseorang, seperti hal- nya orang dalam jalan kegiatan biasa. Dalam rīmad-Bhāgavatam dinyatakan:

devarṣi-bhūtāpta-nṛṇāṁ pitṝṇāṁ
na kiṅkaro nāyam ṛṇī ca rājan
sarvātmanā yaḥ śaraṇaṁ śaraṇyaṁ
gato mukundaṁ parihṛtya kartam

“Orang yang sudah menyerahkan diri kepada Kṛṣṇa, Mukunda, dengan me- nyerahkan tugas kawajiban lainnya, tidak berutang lagi, dan dia juga tidak mempunyai kewajiban terhadap seseorang— baik kepada dewa, terhadap resi-resi, rakyat umum, sanak saudara, manusia maupun leluhur" (Bhāg. 11.5.41). Itulah isyarat yang diberikan oleh Kṛṣṇa secara tidak langsung ke- pada Arjuna dalam ayat ini, dan hal itu akan diterangkan dengan lebih jelas dalam ayat-ayat berikutnya.

« Previous Next »